Strategi PI

14 Maret 2010

Memberitakan Injil berarti memberitakan kabar baik kepada orang-orang. Tentunya ada banyak cara untuk menyampaikan kabar baik itu, tetapi yang pasti jangan sampai kabar baik itu disampaikan oleh orang yang salah dan dengan cara yang salah. Berita yang baik harus disampaikan oleh orang-orang yang telah mengalami kabar baik itu dan tentunya dengan cara-cara yang baik juga, Supaya kabar baik itu dapt dialami orang-orang yang menerima kabar baik itu,

Ada 3 strategi yang harus kita pakai di dalam membagikan kabar baik

1. Mengalami lebih dulu
Berita kabar baik akan memberkati orang-orang lain, jika yang membagikannya sudah mengalami lebih dulu

2. Membangun hubungan dengan orang yang membutuhkan
Kabar baik akan menjadi sia-sia jika orang-orang yang mendengarnya belum mengenal kita yang membagikannya. Itu sebabnya kita harus terlebih dulu mengenal mereka, sebelum kita memberitakan kabar baik itu

3. Memenuhi kebutuhan mereka
Ketika kita membangun hubungan dengan mereka, maka kita akan dipimpin oleh Tuhan untuk mengetahui kebutuhan mereka. Misalnya mereka membutuhkan makanan karena kelaparan, maka kita harus memberikan makanan. Penuhikebutuhan mereka sampai mereka terharu akan kebaikan-kebaikan kita, dan nantikan Roh Kudus menggerakkan hati mereka untuk ingin lebih tahu kasih yang kita bagikan kepada mereka. Bagikanlah kabar baik dengan penuh belas kasihan kepada mereka, lakukan bagian kita maka Tuhan akan melakukan bagian-Nya, maka kita akan melihat karya penyelamatan Tuhan terjadi atas mereka.
Mari kita bagikan kabar baik itu. Tuhan memberkati.

Oleh: Hendra Zefanya

PANDANGAN YANG BENAR

7 Maret 2010

MATIUS 6:19-24

AYAT KUNCINYA:

6:22 Mata adalah pelita tubuh. Jika matamu baik, teranglah seluruh tubuhmu;

6:23 jika matamu jahat, gelaplah seluruh tubuhmu. Jadi jika terang yang ada padamu gelap, betapa gelapnya kegelapan itu.

6:19 "Janganlah kamu mengumpulkan harta di bumi; di bumi ngengat dan karat merusakkannya dan pencuri membongkar serta mencurinya.

6:20 Tetapi kumpulkanlah bagimu harta di sorga; di sorga ngengat dan karat tidak merusakkannya dan pencuri tidak membongkar serta mencurinya.

6:21 Karena di mana hartamu berada, di situ juga hatimu berada.

6:22 Mata adalah pelita tubuh. Jika matamu baik, teranglah seluruh tubuhmu;

6:23 jika matamu jahat, gelaplah seluruh tubuhmu. Jadi jika terang yang ada padamu gelap, betapa gelapnya kegelapan itu.

6:24 Tak seorang pun dapat mengabdi kepada dua tuan. Karena jika demikian, ia akan membenci yang seorang dan mengasihi yang lain, atau ia akan setia kepada yang seorang dan tidak mengindahkan yang lain. Kamu tidak dapat mengabdi kepada Allah dan kepada Mamon."

Bila kita ingin hidup berhasil dari segala aspek, salah satu kuncinya adalah memiliki cara pandang yang benar.

Memiliki mata yang benar artinya memiliki pandangan yang benar.

MATA adalah pelita tubuh.

MATA adalah jendela tubuh.

MATA digambarkan seperti jendela yang menjadi jalan masuknya sinar ke dalam seluruh tubuh. Kalau jendela bersih, tanpa cacat, tidak kotor, tidak berwarna gelap, kabur, maka sinar yang masuk pun akan terang menerangi semua sudut ruangan.

MATA = PANDANGAN = VISI = PENGLIHATAN = CARA MELIHAT

PANDANGAN/ POLA PIKIR/ KONSEP PIKIR KITA MENENTUKAN SIKAP KITA, DAN SIKAP KITA MENENTUKAN TINDAKAN KITA.

6:19 "Janganlah kamu mengumpulkan harta di bumi; di bumi ngengat dan karat merusakkannya dan pencuri membongkar serta mencurinya.

6:20 Tetapi kumpulkanlah bagimu harta di sorga; di sorga ngengat dan karat tidak merusakkannya dan pencuri tidak membongkar serta mencurinya.

6:21 Karena di mana hartamu berada, di situ juga hatimu berada.

Kisah Gehazi 2 Raj 5 yang tergoda dengan persembahan Naaman, dan Kisah Akhan yang tergoda menyimpan rampasan Yos. 7.

Semua kekayaan dunia akan menjadi BROSIS rusak dimakan karat. Kekayaan = jagung dan gandum yang disimpan digudang yang bisa dimakan tikus dan ulat.

Harta kekayaan bisa dicuri dan dibongkar oleh pencuri.

Kita tidak pernah puas dengan harta dan kekayaan, ibarat minum obat penenang, makin lama dosisnya makin banyak. Pengkotbah 5:9 9 Siapa mencintai uang tidak akan puas dengan uang, dan siapa mencintai kekayaan tidak akan puas dengan penghasilannya. Ini pun sia-sia.

Pepatah Tionghoa: HATI MANUSIA ITU SELALU TIDAK PUAS, BAGAI ULAR MENELAN GAJAH.

Penghargaan dan perhatian hati kita akan hal yang kita anggap bernilai akan menentukan minat kita. 6:20 Tetapi kumpulkanlah bagimu harta di sorga; di sorga ngengat dan karat tidak merusakkannya dan pencuri tidak membongkar serta mencurinya.

6:21 Karena di mana hartamu berada, di situ juga hatimu berada.

Gereja mula-mula mengalami aniaya dan di geledah oleh Pemerintah Roma. Pengurus Gereja bernama Laurentius ditangkap. Ia tunjukkan kekayaan gereja di orang yang membutuhkan. Matius 25:34-40.

25:34 Dan Raja itu akan berkata kepada mereka yang di sebelah kanan-Nya: Mari, hai kamu yang diberkati oleh Bapa-Ku, terimalah Kerajaan yang telah disediakan bagimu sejak dunia dijadikan.

25:35 Sebab ketika Aku lapar, kamu memberi Aku makan; ketika Aku haus, kamu memberi Aku minum; ketika Aku seorang asing, kamu memberi Aku tumpangan;

25:36 ketika Aku telanjang, kamu memberi Aku pakaian; ketika Aku sakit, kamu melawat Aku; ketika Aku di dalam penjara, kamu mengunjungi Aku.

25:37 Maka orang-orang benar itu akan menjawab Dia, katanya: Tuhan, bilamanakah kami melihat Engkau lapar dan kami memberi Engkau makan, atau haus dan kami memberi Engkau minum?

25:38 Bilamanakah kami melihat Engkau sebagai orang asing, dan kami memberi Engkau tumpangan, atau telanjang dan kami memberi Engkau pakaian?

25:39 Bilamanakah kami melihat Engkau sakit atau dalam penjara dan kami mengunjungi Engkau?

25:40 Dan Raja itu akan menjawab mereka: Aku berkata kepadamu, sesungguhnya segala sesuatu yang kamu lakukan untuk salah seorang dari saudara-Ku yang paling hina ini, kamu telah melakukannya untuk Aku.

Mother Teresia lebih memilih tinggal bersama orang kusta di India daripada tinggal di biara yang nyaman.

6:22 Mata adalah pelita tubuh. Jika matamu baik, teranglah seluruh tubuhmu;

6:23 jika matamu jahat, gelaplah seluruh tubuhmu. Jadi jika terang yang ada padamu gelap, betapa gelapnya kegelapan itu.

Mata kita( pandangan kita) perlu dikuduskanApakah kita melihat sesuatu seperti Yesus melihat, memikirkan sesuatu seperti Yesus memikirkan?

Kita melihat jiwa-jiwa = Yesus melihat jiwa-jiwa.

Filipi 2:5 Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus,

Filipi 4:8 Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu.

Filipi 4:9 Dan apa yang telah kamu pelajari dan apa yang telah kamu terima, dan apa yang telah kamu dengar dan apa yang telah kamu lihat padaku, lakukanlah itu. Maka Allah sumber damai sejahtera akan menyertai kamu.

6:24 Tak seorang pun dapat mengabdi kepada dua tuan. Karena jika demikian, ia akan membenci yang seorang dan mengasihi yang lain, atau ia akan setia kepada yang seorang dan tidak mengindahkan yang lain. Kamu tidak dapat mengabdi kepada Allah dan kepada Mamon."

Saya percaya bahwa setiap kita ingin berhasil dalam hidupnya dalam segala hal. Bagaimana caranya? Memiliki pandangan seperti Yesus memiliki cara pandang yang benar. Itulah sebabnya cara pandang kita perlu dibaharui dari sehari ke sehari.







Powered by Blogger